Pada bagian depan seperti layaknya ponsel clamshell, KT610 juga memiliki layar sekunder dengan ukuran 1,3 inchi, cukup untuk mengintip nomor-nomor in-coming call, ataupun melihat notifikasi sinyal, batere, dan SMS masuk.
Untuk bagian dalamnya, KT610 sudah dilengkapi tombol-tombol qwerty. Dengan lebar layar LCD berukuran 2,4inchi dan kelengkapan audio pada kanan dan kiri layar utamanya. Secara fitur KT610 sangat mendukung berbagai aplikasi bisnis.
Kemampuan teknologi 3,5G membuat ponsel ini mampu mencapai kecepatan 3,6Mbps untuk akses pertukaran data di internet. Selain koneksi USB dan Bluetooth KT610 juga dilengkapi dengan aplikasi Google (google mail, google map, dan google search) dengan lebih mudah.
Melengkapi KT610, fitur Global Positioning System (GPS) sudah tersemat didalamnya. Fitur ini digunakan untuk menemukan lokasi dan perkiraan waktu tempuh pada saat perjalanan. Lebih tepatnya bila tengah mudik fitur ini sangat penting untuk memandu perjalanan kamu.
Untuk mendukung kinerja berat KT610, system operasi symbian S60 ver.3.1 menjadi nyawa dari ponsel pintar ini. Penggunaan OS Symbian dimaksudkan untuk lebih memudahkan aplikasi lain ditambahkan kedalam ponsel ini.
Sebagai ponsel bisnis biar gak boring-boring amat, KT610 juga dilengkapi dengan fitur hiburan seperti kamera 2 megapixel, pemutar musik, dan video recorder. Soal harga, jauh dari yang kamu bayangkan ketiga mendengar harga ponsel communicator. Dengan fitur dan kemampuan yang setara LG KT610 memiliki harga yang lebih terjangkau, Rp 3,5 juta.
glorycell.blogspot.com